Tips Minecraft : 5 Struktur Minecraft Yang Dihilangkan Oleh Mojang

Struktur Minecraft Yang Dihapus Oleh Mojang



Apa itu Struktur Minecraft ?

Struktur Minecraft adalah suatu proses pembuatan world Minecraft beserta isinya yang memiliki berbagai macam jenis. Struktur didefinisikan sebagai apa yang dinonaktifkan ketika opsi pembuatan dunia "Generate Structures" dinonaktifkan. Fitur, seperti Monster Room dan Desert Wells, masih akan dibuat meskipun fitur ini dinonaktifkan. 

Namun, perlu diketahui bahwa sebagian struktur Minecraft yang pernah dibuat dan dimasukkan kedalam game tetapi dihapus kembali oleh Mojang dengan alasan tertentu.

5 Struktur Minecraft Yang Dihilangkan Oleh Mojang

Berikut ini adalah struktur Minecraft yang pernah ada namun dihapus kembali oleh Mojang :


1. Brick Pyramid



Brick Pyramid adalah Struktur tinggi berbentuk piramid yang dibuat oleh Brick. Hal ini secara alami dari Generate Structures yang dibuat eksperimental oleh Mojang karena mereka tidak memiliki cara untuk membuat item Crafting yang dapat menjadikan Brick Block.


  • Block : Brick Block
  • Versi : Java InfDev
  • Status : Removed
  • Issue : Brick Pyramid telah dihapus dari permainan pada tahap pengembangan yang sangat awal dan oleh karena sudah memiliki cara untuk crafting Brick Block.


2. Glass Pillar

Glass Pillar adalah sebuah tiang tinggi yang dibuat dari Glass Block. Glass Pillar digunakan untuk menandai jika dilokasi tersebut untuk mencari Strong Hold.

  • Block : Glass Block
  • Versi : Java Edition Beta 1.9 prerelease 3
  • Status : Removed
  • Issue : Glass Pillar telah dihapus dari permainan pada tahap Java Edition Beta 1.9 prerelease 4. Karna sudah ditemukannya Ender of Eye yang dapat membantu menemukan Strong Hold 


3. Starting House




Starting House adalah struktur yang berfungsi sebagai tempat awal ketika pertama kali muncul dalam world Java InfDev. Starting House juga dapat disebut sebagai " struktur " pertama yang ditambahkan kedalam game Minecraft. Struktur ini  juga dianggap sebagai fitur seperti village atau struktur lainnya. Bahkan selain sebagai rumah Starting House juga diberikan interior dan chest yang diberisi item yang dapat diambil atau looting oleh para pemain.



  • Block :  
    • Oak Planks
    • Cobblestone
    • Stone
    • Torch
    • Chest
  • Versi : Java InfDev
  • Status : Removed
  • Issue : Starting House telah dihapus dari permainan pada tahap pengembangan yang sangat awal dan  karena sudah ada village untuk digunakan sebagai tempat sementara pemain.


4. Nether Reactor


Nether Reactor adalah sebuah reaktor yang berfungsi untuk mendapatkan block dan item yang hanya ditemukan dalam Nether. Namun saat itu Nether World belum ada dalam versi Bedrock Edition dan Mojang membuat Reaktor ini untuk membuat penggantinya. Ketika Nether Reactor diaktifkan akan menghasilkan struktur Nether Spire yang berisi block dan item yang sekarang ada dalam Nether World seperti glowstone dust, nether quartz, cacti, sugar canes, sepasang tipe mushrooms, bows, bowls, books, doors, beds, pumpkin seeds, and melon seed. Setelah dipakai Nether Reactor akan berubah menjadi Obsidian Block.

  • Block :  
    • Cobblestone
    • Nether Reactor Core
    • Block of Gold
    • Glowing Obsidian
    • Obsidian
  • Versi : Pocket Edition Alpha ( 0.5.0)
  • Status : Removed
  • Issue : Nether Reactor Telah Dihapus pada versi Pocket Edition Alpha (0.12.1) karna telah ditambahkan Nether Portal untuk mengakses Nether World.



5. Nether Spire


Nether Spire adalah struktur yang dihasilkan oleh Nether Reactor yang sengaja dibuat untuk menghasilkan block dan item Nether. Ketika pemain berada dalam struktur ini hari akan otomatis menjadi freze ditengah malam dalam Minecraft.



  • Block :  
    • Netherack
    • Glowing Obsidian
    • Nether Reactor Core
  • Versi : Pocket Edition Alpha ( 0.5.0)
  • Status : Removed
  • Issue : Nether Spire Telah Dihapus bersama Nether Reactor pada versi Pocket Edition Alpha (0.12.1) karna telah ditambahkan Nether World untuk mendapatkan item Nether.


Itulah tentang  5 Struktur Minecraft Yang Dihilangkan Oleh Mojang dengan alasan tertentu dan mungkin banyak juga yang tidak diketahui oleh para player Minecraft. Masih ada beberapa jenis lagi struktur yang telah dihapus oleh Mojang. Jika kalian suka share postingan ini dan jika ada yang ingin ditanyakan silahkan tulis komentar dibawah.


Atau

Jika ingin request Map, Resource Pack, Shader, Premium Plugin dan lainnya yang berhubungan dengan Minecraft, silahkan untuk berkomentar dibawah.

Untuk cara download file dalam website TouchCraft silahkan lihat disini >> Cara Download

Terima kasih, semoga bermanfaat.


Tulis Komentar

Lebih baru Lebih lama